Ada sebuah pepatah berkata: “Aku mengeluh tidak punya sepatu sampai suatu saat aku melihat seseorang yang tidak mempunyai kaki.”
Ternyata, seringkali apa yang kita keluhkan tidaklah seberapa dibandingkan penderitaan orang lain. Kita berfokus pada permasalahan diri sendiri sehingga lupa bahwa masih banyak orang lain yang mengalami peristiwa yang lebih berat dari persoalan kita.
Memandang kepada persoalan terus menerus tanpa bersandar kepada firman Tuhan akan membuat kehilangan iman dan pengharapan. Keluhan dan sungut-sungut kita sama sekali tidak mengerjakan sesuatu yang baik tetapi justru meracuni orang-orang di sekitar kita.
Firman Tuhan berkata di dalam 1 Tesalonika 5:18 demikian: “Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.”
Mulai hari ini berhentilah mengeluh dan mulailah mengucapkan syukur pada Tuhan Yesus Kristus. Maka sukacita dan damai sejahtera Allah akan memenuhi hati dan pikiranmu dan engkau akan menikmati pertolongan-Nya pada waktu yang tepat. Haleluya! Amin.