Perintah ke-9 dari 10 Perintah Allah adalah:
Jangan mengucapkan saksi dusta tentang sesamamu. (Kel.20:16)
Firman Tuhan ini jelas sekali, sehingga tidak ada dalih bagi kita untuk mengatakan alasan-alasan yang menyebabkan kita dapat atau boleh mengucapkan sesuatu yang buruk tentang orang lain.
Mengucapkan saksi dusta itu contohnya adalah menggosipkan sesuatu tentang orang lain yang faktanya tidak benar atau berbicara yang tidak patut tentang seseorang.
Ingatlah bahwa:
“orang-orang yang senang membicarakan orang lain ketika bersama denganmu, pasti juga akan membicarakan tentang dirimu kepada orang lain.”
Lebih baik, jaga mulut, dan jaga hati, serta mengasihi sesama, sebab kasih itu menutupi segala sesuatu. Sama seperti kasih Yesus yang menutupi dosa kita, maka kita pun harus melakukannya kepada orang lain demikian.